TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mantan Wakil Presiden
Jusuf Kalla menasihati pemerintah agar tidak menggunakan pihak ketiga
untuk menyelesaikan permaslahan tanah Papua. Kalaupun terjadi konflik,
pemasalahan tersebut terjadi antara masyarakat dengan pemerintah, tidak
boleh melibatkan pihak asing. Penanganannya pun harus hati-hati, sebab
jika salah, konflik akan meluas melebihi kasus Aceh.
Kalla pun mengingatkan pemerintah agar tidak terlalu larut dalam
situasi konflik di Papua. Menurutnya, konflik itu bisa saja meluas
melebihi konflik sebelumnya, bila tidak ditangani sedini mungkin.
"Pemerintah harus segera turun langsung menyelesaikan masalah konflik
tersebut. Pakai komunikasi yang baik dan bersolusi," kata JK usai
menghadiri peluncuran buku di Hotel Sahid, di Jakarta, Selasa (8/11).
Ia juga menilai konflik Papua bisa saja meluas melebihi Aceh, bila
tidak ditangani secara serius oleh pemerintah saat ini. "Semua tidak
akan meluas, bila pemer
... Read more »
TRIBUNNEWS.COM - Tradisi lulur untuk perawatan kulit
itu sudah ada secara turun temurun, terutama dikalangan putri-putri
Kraton dan istana-istana di Jawa. Di kerajaan-kerajaan lain pun ada
tradisi seperti ini, tapi nama, dan ramuannya juga berbeda sesuai dengan
bahan-bahan yang ada di daerah kerajaan tersebut.
Sekarang ini
lulur sudah bukan rahasia lagi, karena penggunaannya sudah dikembangkan
dan diproduksi sebagai bagian kosmetika tradisional. Kini lulur juga
sudah merupakan aset bangsa. Lulur dapat digunakan oleh wanita mana saja
dari kalangan manapun yang merasa cocok.
Lulur terbuat dari
rimpang temugiring (Curcumaeheyneanae Rhizoma) dan daun kemuning
(Murrayapaniculata Jack) yang berisi minyak terbang damar, murraya dan
zat samak.
"Khasiat bahan-bahan tersebut untuk melepaskan kulit
ari yang sudah menua, mencerahkan dan menghaluskan kulit, selain itu
juga bisa untuk menghilangkan noda-noda kulit, dan mencegah
gatal-gatal," kata KRAy. S
... Read more »
Beragai mitos tentang cinta telah beredar selama berabad-abad. Namun tak
semua mitos tersebut benar. Berikut beberapa mitos yang ada serta
faktanya. Mitos : Cinta saja sudah cukup sebagai dasar
berhubungan Fakta : Dalam memilih pasangan,
banyak orang yang mengedepankan perasaan cinta yang menggebu-gebu. Hal
itu tidak salah, namun saat ingin menjalin hubungan yang lebih serius
misalnya pernikahan, sekedar perasaan cinta yang menggebu saja tidak
cukup. Layaknya tanaman, cinta pun membutuhkan nutrisi untuk menjaganya
tetap hidup. Kepercayaan, toleransi, intimasi serta komitmen adalah
nutrisi utama bagi perasaan cinta. Jika Anda hanya merasakan cinta,
tanpa diikuti oleh nutrisinya, maka dapat dipastikan, perasaan itu tak
akan bertahan lama. Mitos : Cinta tak perlu dipelajari Fakta
: Cinta juga perlu dipelajari. Jika Anda menganggap cinta saja
sudah cukup, maka secara otomatis Anda dan pasan
... Read more »
REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA - Banyak orang senang menikmati makanan yang
dipanggang dan ada banyak restoran yang menyajikan hidangan makanan
dengan cara dipanggang. Tetapi, para ilmuwan mengatakan bahwa pilihan
terhadap makanan yang terolah itu dapat memberikan dampak buruk bagi
kesehatan.
Dibandingkan dengan yang direbus, memasak makanan
dengan memanggang bisa meningkatkan risiko kanker hingga dua kali lipat,
meskipun dagingnya dimasak hingga matang. Para ilmuwan menemukan bahwa
daging yang dipanggang atau digoreng menyebabkan mutasi karsinogenik
pada permukaan makanan itu.
Sebuah penelitian yang dilakukan oleh
Institut kesehatan publik Norwegia menguji tikus sebagai percobaannya
yang diharapkan merefleksikan kondisi serupa pada manusia. Mereka
menemukan bahwa manusia memiliki enzim tertentu yang disebut sulfotransferases
(sult) dalam beberapa bagian dari tubuh mereka. Di tikus, enzim ini
hanya ada pada hati.
Enzim Sult berfungsi untuk mengubah
... Read more »
REPUBLIKA.CO.ID, CAMPODIMELE--Sebuah desa di Italia, yang terletak di
antara Kota Roma dan Napoli, menjadi bahan pembicaraan. Bukan karena
ini desa tua yang cantik dan bangunan tuanya masih terawat. Bukan juga
karena sekadar suasananya nyaman, tepat di tengah pegunungan Aurunci.
Tapi
soal penduduknya. Bukan..bukan juga karena penduduknya ramah. Ramah itu
pasti. Tapi ini masalah umur. Umur penduduk di desa ini rupa-rupanya
cukup ajaib. Mereka adalah masyarakat dengan usia hidup tertua di bumi.
Rerata penduduk Campodimele hidup hingga umur 95 tahun!. Istilahnya,
penduduk di desa Campodimele adalah awet tua.
Itu mengapa sebutan
desa yang berusia seribu tahun ini di kalangan turis adalah 'desa
keabadian'. Wong nyaris semua penduduknya sudah uzur. Apa yang membuat
mereka awet tua?
Pengarang Tracey Lawson yang sempat tinggal di
desa tersebut selama setahun mencoba cari tahu. Pe
... Read more »