My site

Site menu

Section categories
Berita Nasional [18]
Only Indonesian News
International News [26]
Only From Another Country
Fashion & Beauty [23]
about clothes, and cosmetics
Love and Romance [10]
Family and Children [4]
Healthy Life [53]
Entertainment [40]
Movies, Series, Musics, Anime, Manga, Gossip Selebrities, Games, and ect
Sports [7]
Islamic World [3]
Because the owner is a Muslim.. so, the site just accept anything about Islam
Food & Drink [14]
Flora & Fauna [4]
Science & Technology [6]
Ghost Story [3]
Misc [12]
Hobby, Travelling, Network & Computer, Automotif, Electronic, Gadget and ect
Culture and History [3]
Humor [2]
Lifestyle [22]
at home, office, and everywhere you are
Sinopsis Film [4]
Indonesia, Hollywood, Bollywood, Asia, and ect
Sinopsis Drama Asia [7]
China, Korea, Japan, Taiwan
Tag Board
Our poll
Price My Site, Please!!
Total of answers: 13
Statistics

Total online: 1
Guests: 1
Users: 0
Login form


My Facebook

Calendar
«  November 2011  »
SuMoTuWeThFrSa
  12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
27282930
Entries archive
Site Friends




HOSTING MURAH


My Source






















Main » 2011 » November » 8 » Persepsi Salah Tentang Yoga
1:24 PM
Persepsi Salah Tentang Yoga
Seiring dengan pesatnya perkembangan yoga di dekade ini, ternyata masih banyak yang salah paham terhadap yoga. Umumnya kesalahpahaman ini muncul karena kurangnya informasi tentang yoga, khususnya bagi mereka yang baru mulai tertarik.

Bukan hanya bagi mereka yang fit dan fleksibel

Bila melihat foto yang menggambarkan pose yoga yang lentur, Anda dapat memperoleh kesan bahwa yoga hanyalah untuk mereka yang muda, kuat dan atletis. Sebenarnya, bila Anda merasa bahwa Anda tidak mampu melakukan yoga, maka yoga justru akan sangat membantu Anda. Sangat umum terjadi bahwa orang tanpa pengalaman yoga justru paling cepat memperoleh kemajuan/manfaat untuk kondisi kesehatan, dibandingkan dengan mereka yang sudah sering berlatih.

Bukan hanya bagi mereka yang berbadan sehat

Banyak penelitian sudah dilakukan baik di India maupun Barat bahwa yoga dapat digunakan untuk terapi kesehatan, baik itu kesehatan fisik, mental maupun emosional. Walaupun yoga bukanlah obat, namun kombinasi antara pengobatan medis dengan latihan yoga dapat membantu menyembuhkan berbagai macam penyakit dengan lebih cepat dan efektif. Hal ini karena yoga menggunakan pendekatan holistik terhadap diri manusia sehingga dapat diaplikasikan untuk setiap orang. Anda dapat menemukan berbagai macam kelas, kursus ataupun buku tentang terapi yoga di berbagai tempat.

Bukan agama
Yoga memang berasal dari India, namun bukan praktik agama Hindu — yang kebetulan juga berasal dari India. Betul bahwa ada sisi spiritual dalam yoga, namun Anda tidak harus terikat terhadap suatu agama tertentu untuk mempraktikkan yoga. Anda bisa melakukan pendekatan "ambil yang anda perlu dan lupakan yang lainnya” terhadap yoga. Bila Anda hanya menginginkan kesehatan fisik, silakan latihan asanas sebanyak-banyaknya. Bila chanting OM terasa aneh, Anda bisa berdiam diri atau menggantinya dengan doa ataupun dengan menyebut nama Allah, Jesus, Buddha, dsb. Tidak ada paksaan apapun dalam berlatih yoga karena memang hanya Anda-lah yang akan merasakan manfaat yoga secara keseluruhan.

Itulah indahnya yoga. Begitu luas makna dan manfaatnya sehingga Anda dapat menerapkannya sesuai kondisi Anda. Sudahkah Anda berlatih yoga hari ini?
Category: Healthy Life | Views: 494 | Added by: nadaegan | Tags: Yoga, persepsi, tentang, salah | Rating: 0.0/0
Total comments: 0
Name *:
Email *:
Code *:



Copyright MyCorp © 2024
Free web hostinguCoz